Konstanta String, Penamaan Konstanta, Operator dan Ungkapan dalam Bahasa Pemrograman Arduino

 

Bahasa C

Konstanta String

Konstanta string merupakan deretan karakter yang diawali dan diakhiri dengan tanda petik-ganda ("). Contoh :

        "Resistor"

Konstanta string dengan sebuah karakter berbeda dengan konstanta karakter. Konstanta karakter diawali dan diakhiri tanda petik tunggal, sedangkan string diawali dan diakhiri tanda petik ganda. Jadi, sebab, "a" berarti konstanta string, sedangkan 'a' konstanta karakter.

Suatu konstanta string dapat mengandung karakter yang menggunakan tanda \ (karakter escape sequence). Contoh :

        "\n"

merupakan konstanta yang terdiri atas sebuah karakter newline.

Penamaan Konstanta

Konstanta boleh diberi nama. Nama konstanta bisa diwujudkan dengan menggunakan kata kunci const. Bentuk deklarasinya seperti berikut :

        const tipe nama_konstanta = nilai;

Contoh :

        const int PIN_12 = 12;

Pada contoh di atas, PIN_12 adalah konstanta bernama yang bertipe int dengan nilai 12 (Gambar 1.1).

Gambar 1.1 Pendefinisian konstanta bernama dengan menggunakan const

Operator

Operator merupakan simbol yang biasa dilibatkan dalam program untuk melakukan sesuatu operasi, misalnya untuk :

    • menjumlahkan dua nilai;

    • memberikan nilai ke suatu variabel;

    • membandingkan kesamaan dua nilai.

Sebagian operator tergolong dalam operator binary, yaitu operator yang dikenakan terhadap dua nilai (operand). Contoh :

        a + b

Simbol + merupakan operator untuk melakukan operasi penjumlahan dari kedua operand-nya (yaitu a dan b). Karena operator penjumlahan melibatkan dua operand, operator ini tergolong sebagai operator binary. Contoh lain operator terdapat pada :

        - c

Simbol - (minus) adalah operator. Simbol ini termasuk operator yang hanya memiliki sebuah operand (yakni c pada contoh di atas). Operator seperti ini dinamakan unary operator.

Selain operator yang bersifat binary maupun unary, terdapat pula operator ternary, yakni operator yang melibatkan tiga operand. Tabel 1.1 memperlihatkan perbedaan dan contoh operator unary, binary dan ternary.

Tabel 1.1 Sifat operator

Sifat

Keterangan

Contoh

Unary

Operator ini hanya melibatkan satu operand

-1

Binary

Operator ini melibatkan dua operand

1 + 2

Ternary

Operator ini hanya melibatkan tiga operand

(a > b) ? a : b

Ungkapan

Ungkapan (ekspresi) dapat berupa : 

    • pengenal;

    • konstanta;

    • fungsi;

    • kombinasi elemen-elemen di atas dengan operator.

Contoh ungkapan :

        3 + 2 - 1

Pada ungkapan di atas, 3, 2, dan 1 merupakan operand dan simbol + serta _ adalah operator. Nilai ungkapan sendiri adalah hasil penjumlahan 3 dan 2 dan kemudian dikurangi 1. Penjelasan visual diperlihatkan di Gambar 1.2.

Gambar 1.2 Operand dan operator

Contoh lain :

        a = b + c - 2

Pada ungkapan ini, a,b, dan c merupakan operand, simbol =, + dan - adalah operator. Dalam hal ini, variabel a diisi dengan hasil penjumlahan b dan c, dikurangi 1. Selanjutnya, nilai a ini menyatakan nilai ungkapan.

 



Posting Komentar

0 Komentar